Monday, May 30, 2022

,

Penghiburan Bagi Yang Membutuhkan

 

grefer pollo

oleh: Grefer Pollo



Penghiburan Bagi Yang Membutuhkan

Saya sering melihat MC atau worship leader atau pemimpin pujian ketika mau memulai ibadah dia bertanya kepada Jemaat: “Apa kabar hari ini?” Lalu Jemaat menjawab:”baik-baik!”

MC itu menyahut kok hanya baik-baik saja? Haruysnya luar biasa.

Lalu MC ulang lagi: apa kabar hari ini? Jemaat sahut luar biasa. MC balas kok hanya luar biasa. Harusnya luar biasa yes! Yes! Yes

Apakah mereka yang datang beribadah harus dalam keadaan luar biasa?


Hal ini sepertinya kurang realistis.


Coba lihat kondisi kita yang sekarang ini datang beribadah. Apakah tidak punya masalah?


Dalam dunia yang penuh dosa dan setiap kita orang berdosa maka menemukan kejahatan dan penderitaan setiap hari bukan hal yang mengejutkan.

1 orang berdosa saja sudah cukup bikin masalah dan penderitaan apalagi 2 orang berdosa menikah. Orang-orang berdosa bersekutu dalam gereja masalah yang sederhana bisa jadi makin rumit.

Setiap kita punya masalah selama kita hidup: masalah ekonomi, masalah kesehatan, masalah pendidikan, masalah pergaulan, masalah rumah tangga, masalah jomblo atau single, dsb.

Apakah masalah itu seolah sudah akan hancurkan hidup dan iman kita?


Masalah apapun tidak akan pernah hancurkan hidup kita. 

Cobaan, ujian, atau masalah tidak akan mampu hancurkan hidup kita. 

Tetapi dipakai Tuhan untuk tunjukkan kepada kita seperti apa iman kita kepada Tuhan. 

Cara merespon kita terhadap masalah menunjukkan seperti apa iman kita kepada Allah kita.


Masalah sering idijinkan Tuhan untuk menunjukan berhala apa yang ada pada kita. Berhala pengakuan, berhala control atas segala sesuatu, dsb

 

Dalam ibadah ada 2 hal penting: ekspresi dan esensi.

  1. Bernyanyi dengan tepuk tangan itu ekspresi bukan esensi. Esensinya: sukacita. Pernah lihat atau alami orang tersenyum dan air mata berlinang karena sangat sukacita? Tidak ada tepuk tangan atau lompat-lompat

 2. Gedung gereja: ekspresi atau esensi kekristenan? Ekspresi. Apakah kekristenan tetap ada meski tidak punya gedung gereja? Esensinya adalah Kristus

  3. Mujizat itu ekspresi atau esensi? Mujizat itu karya Roh Kudus (bagian dari karunia Roh) itu adalah tanda bagi orang yang belum percaya. Yesus katakan jika Aku membuat mujizat di antara itu tanda Kerajaan Allah sudah datang kepadamu. Mujizat tidak buat orang bertobat, tetapi pengajaran firman

 

BACAAN ALKITAB: Yohanes 16:8-11

Yohanes 16:8 Dan kalau Ia datang, Ia akan menginsafkan dunia akan dosa, kebenaran dan penghakiman; 16:9 akan dosa, karena mereka tetap tidak percaya kepada-Ku; 16:10 akan kebenaran, karena Aku pergi kepada Bapa dan kamu tidak melihat Aku lagi; 16:11 akan penghakiman, karena penguasa dunia ini telah dihukum.


Dalam kalender atau tradisi gereja masa-masa kini disebut peringatan 10 hari menantikan peringatan turunnya Roh Kudus.

Bacaan di atas bagian dari percakapan Yesus dan murid-murid-Nya sebelum Dia disalibkan.

Yesus menyebut Roh Kudus sebagai Penghibur (Yunani: Parakletos = advocate, comforter).


Advocate artinya pembela

Comforter artinya penghibur


Dalam percakapan di pasal 16 ini Yesus memulai dengan: "Semuanya ini  Kukatakan kepadamu, supaya kamu jangan kecewa dan menolak Aku. 

16:2 Kamu akan dikucilkan bahkan akan datang saatnya bahwa setiap orang yang membunuh kamu akan menyangka bahwa ia berbuat bakti bagi Allah. 

16:3 Mereka akan berbuat demikian, karena mereka tidak mengenal baik Bapa maupun Aku. 

16:4 Tetapi semuanya ini Kukatakan kepadamu, supaya apabila datang saatnya kamu ingat, bahwa Aku telah mengatakannya kepadamu."

Dan Yesus lanjutkan dalam doaNya di Yohanes 17:11 Dan Aku tidak ada lagi di dalam dunia, tetapi mereka masih ada di dalam dunia, dan Aku datang kepada-Mu. Ya Bapa yang kudus, peliharalah mereka dalam nama-Mu

 

Di sini jelas alasan mengapa kita membutuhkan Penghibur dan Pembela = Parakletos.

 

Dunia penuh penderitaan

Di penderitaan seperti ini dari mana kita tahu bahwa kita berkenan kepada Allah?

2 Korintus 1:3 Terpujilah Allah, Bapa Tuhan kita Yesus Kristus, Bapa yang penuh belas kasihan dan Allah sumber segala penghiburan, 

1:4 yang menghibur kami dalam segala penderitaan kami, sehingga kami sanggup menghibur mereka, yang berada dalam bermacam-macam penderitaan dengan penghiburan yang kami terima sendiri dari Allah

Dari ayat ini kita tahu bahwa penghiburan yang kita terima dari Allah menjadi tanda perkenanan Allah kepada kita.

Penghiburan yang dari Allah tidak sellau dalam bentuk orang yang tidak punya uang lalu dapat uang.

 

ILUSTRASI:

Hamba Tuhan yang bersaksi tidak ada uang lalu berdoa dan ada suara di hati bilang pergi ke ATM. Dia bilang Tuhan saya baru dari ATM dan rekening nihil. Tapi dia pergi juga. Saat tiba di ATM seorangbaru saja buru-buru keluar. Dia masuk dan ada tulisan di layar: “mau lanjutkan transaksi?” Dia klik yes dan dapat uang.

Keuntungan hamba Tuhan ini adalah kerugian orang lain.

 


Makna penderitaan

Biasanya orang yang menderita merasa dirinya paling menderita di dunia dan tidak ada orang lain yang lebih menderita dari dia.


Saat orang sakit atau menderita dia sulit dinasihati. Tetapi mereka itu akan tersentuh dan sadar jika ada orang lain yang lebih menderita dari dia dan datang bercerita kepada dia. Baru dia sadar penderitaannya tidak seberapa.

 

Kita lihat penderitaan Paulus dalam 2 Korintus tadi 

1:8 Sebab kami mau, saudara-saudara, supaya kamu tahu akan penderitaan yang kami alami di Asia Kecil. 

Beban yang ditanggungkan atas kami adalah begitu besar dan begitu berat, sehingga kami telah putus asa juga akan hidup kami. 

1:9 Bahkan kami merasa, seolah-olah kami telah dijatuhi hukuman mati. Tetapi hal itu terjadi, supaya kami jangan menaruh kepercayaan pada diri kami sendiri, tetapi hanya kepada Allah yang membangkitkan orang-orang mati. 

1:10 Dari kematian yang begitu ngeri Ia telah dan akan menyelamatkan kami: kepada-Nya kami menaruh pengharapan kami, bahwa Ia akan menyelamatkan kami lagi,


Lalu kita lihat kepda Yesus Kristus, sejak lahir sampai mati di kayu salib hidup-Nya penuh penderitaan.


Hanya mereka yang telah menderita dan dihibur Allah yang sanggup menghibur mereka yang menderita.

 


Iman, Penderitaan, Penghiburan


“Tekanan dan kekuatiran dalam hidup tidak bisa dihindari. Tetapi hidup dalam tekanan dan kekuatiran adalah pilihan”


Beberapa orang hidupnya semakin rumit dan hancur di dalam penderitaan karena berusaha mengontrol keadaan.


Hanya sedikit hal yang Tuhan ijinkan ada dalam kendali kita. Lebih banyak tidak.

Kita tidak bisa menolak penderitaan. Kita tidak bisa menutup mulut semua orang supaya mereka jangan jelekkan nama kita. Kita tidak bisa menahan proses penuaan, kita tidak bisa kendalikan ala mini, dan sebagainya.

Karena itu, banyak ruang kosong dan ruang ketidaktahuan bagi kita. Itulah ruang untuk iman bertumbuh.


Ibrani 11:3 Karena iman kita mengerti, bahwa alam semesta telah dijadikan oleh firman Allah, sehingga apa yang kita lihat telah terjadi dari apa yang tidak dapat kita lihat.

 

 

Pernyataan mana yang benar: mengerti baru percaya atau percaya baru mengerti


Dari sini kita tahu bahwa dalam iman Kristen:

     1. tidak ada dikotomi dunia rohani dan nonrohani

  2. kita tetap bisa percaya meskipun belum melihat (seperti kata Yesus kepada Tomas: bahagia yang tidak melihat tapi percaya)


Iman kristen dibangun dalam fakta dan makna. Fakta tidak menambah apapun bagi perubahan hidup tetapi makna. Percaya Yesus mati itu fakta. Percaya Yesus mati karena dosa kita itu makna.

Menderita itu fakta, tetapi apakah kita bisa temukan makna dari penderitaan itu? Itu yang membuat hidup kita berubah atau tidak.

 

Ibrani 11:6 Tetapi tanpa iman tidak mungkin orang berkenan kepada Allah. Sebab barangsiapa berpaling kepada Allah, ia harus percaya bahwa Allah ada, dan bahwa Allah memberi upah kepada orang yang sungguh-sungguh mencari Dia.


Apakah Allah ada di tengah penderitaan kita? Allah berdaulat atas segala sesuatu

Penderitaan Ayub:

    1. perampok yang merampok hartanya

    2. bencana membuat anak-anaknya mati

   

    Ayub percaya itu dalam rencana Allah. Dia bilang pada istrinya kita harus terima yang baik dan tidak baik dari Allah.

  Di sinilah penderitaan itu bermakna dan mengubah hidup Ayub (Ayub 42:2: aku tahu tidak ada renca-Mu yang gagal)

 

 

Penutup

Seringkali kita sendiri berusaha untuk selesaikan masalah kita sendiri tanpa Tuhan. tetapi justru Tuhan sebenarnya yang mau menolong kita.


Ingat cerita di Taman Eden: manusia mau tolong diri sendiri dengan menggunakan daun ara, Abraham setuju dengan Sara untuk ambil Hagar, Yakub setuju Ribka untuk menipu Ishak, dst.


Dalam mitologi Yunani atau cerita-cerita rakyat lainnya misalnya jika terjadi gunung meletus maka masyarakat di situ percaya bahwa dewa gunung marah sehingga mereka harus bawa kurban untuk senangkan hati dewa gunung. 

Atau, jika mereka kalah perang mereka percaya bahwa dewa perang marah sehingga mereka harus bawa kurban untuk tenangkan hati dewa perang.


Beda dengan Alkitab, 

2 Korintus 5:19 Sebab Allah mendamaikan dunia dengan diri-Nya oleh Kristus dengan tidak memperhitungkan pelanggaran mereka. Ia telah mempercayakan berita pendamaian itu kepada kami


Allah yang berinisiatif datang dan mendamaikan diriNya dengan manusia melalui Kristus. Allah yang siapkan kurbanNya, ingat kisah Abraham kurbankan Ishak. Dombanya Allah yang siapkan.

Masalah terbesar manusia: dosa sudah Yesus tanggung di kayu salib
Ketakutan terbesar manusia: maut sudah Yesus kalahkan dengan kubur yang kosong.


Tidak ada penderitaan dan ketakutan yang bisa kalahkan kita jika Kristus bersama kita.


Terus berjuang dalam iman hingga sampai garis akhir


2 Timotius 

4:7 Aku telah mengakhiri pertandingan yang baik, aku telah mencapai garis akhir  dan aku telah memelihara iman. 

4:8 Sekarang telah tersedia bagiku mahkota kebenaran yang akan dikaruniakan kepadaku oleh Tuhan, Hakim yang adil, pada hari-Nya; tetapi bukan hanya kepadaku, melainkan juga kepada semua orang yang merindukan kedatangan-Nya.



Lagu: Bilaku Renungkan Kasih Tuhan

Bila kurenungkan kasih Tuhan

Yang t`lah menyelamatkan diriku

Walau salib berat ditanggungNya

Apa balasanku padaNya

S`perti Kristus mengasihi daku Ku mau mengasihiNya selalu Membawa Injil keselamatan

Sampai Tuhan datang kembali

 

O bukan pada harta yang fana Sukacita itu bertumpu Tapi sungguh takkan percuma Bila melayani Tuhanku


Penghiburan Bagi Yang Membutuhkan



4 comments:

  1. Sangat di berkati dengan tulisan ini

    ReplyDelete
    Replies
    1. puji Tuhan Yesus. Terima kasih

      Delete
  2. Diberkati lewat tulisan ini 😇

    ReplyDelete
    Replies
    1. puji Tuhan Yesus. Terima kasih

      Delete